Mulai umur 2 bulan sampai 3 bulan pemberian susu dihentikan (disapih). Pada umur 3 bulan sampai 6 bulan, pakan formula (calf starter) mulai diganti pakan formula lain (konsentrat) dengan komposisi: PK 16%, TDN 70%. Penggantian makanan formula (calf starter) dengan formula lain (konsentrat) dibatasi maksimum 2 kg/ekor/hari. Rumput yang diberikan dapat dimulai dengan rumput segar yang baik secara bertahap. Pedet mulai umur 3 bulan dapat dikeluarkan dari kandang untuk melakukan gerak badan di tempat terlindung (catatan: apabila pedet semasa kecilnya diikat, maka pertumbuhannya akan terhambat dan kaki serta badannya sampai dewasa akan lemah). Setelah pedet umur 3 bulan, sebaiknya ditempatkan di kandang kelompok (group pen) agar terjadi persaingan dalam makanan. Sebaiknya jumlah pedet di dalam kandang kelompok dibatasi paling banyak 5 ekor dan umur serta besarnya pedet diusahakan hampir sama. Penempatan pedet di dalam kandang berkelompok hendaknya dipisahkan antara pedet jantan dan betina, karena pedet jantan umumnya lebih kuat dalam perebutan pakan.
Pemberian pakan pedet umur 5-6 bulan, pakan formula (konsentrat) dibatasi maksimum 2 kg/ekor/hari. agar pedet mau makan rumput sebanyak-banyaknya (rumen dapat berkembang). Rumput yang diberikan dapat berupa rumput segar yang baik secara bebas.
Pedet umur 7-12 bulan, rumput segar yang baik diberikan secara bebas dan konsentrat diberikan tidak lebih dari 2 kg/ekor/hari agar pedet mau makan rumput sebanyak-banyaknya dan pedet tidak menjadi gemuk.
Apabila pertumbuhan pedet sejak disapih umur 2 – 12 bulan dibanding dengan data pedoman pertumbuhan sapi Holstein (sumber data: Junior Holstein Heifer Project) Amerika ternyata sapi dara umur 12 bulan beratnya lebih rendah daripada data. Hal ini salah satu sebab diduga karena perbedaan berat lahir pedet. Tabel 4.3 rata-rata berat pedet 33,5 kg, sedangkan rata-rata berat lahir sapi Holstein di Amerika di atas 40 kg.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar