Ternak

Minggu, 08 November 2015

Mengenal Kambing British Alpine

British Alpine merupakan kambing yang di-developed menjadi produsen susu yang baik. Aslinya berasal dari Swiss - Austria. Sebagian besar kambing asli Eropa adalah group bangsa Alpine dan penyebarannya luas ke seluruh Eropa. Kambing-kambing Swiss, French, dan Italian Alpine 

merupakan tipe-tipe kambing Alpine dan banyak dijumpai di Eropa Tengah dan Utara. Mereka biasa dipelihara dalam jumlah yang kecil dan ditambatkan dengan sistem feeding-stall. British Alpine telah dimasukkan (di-introduced) di India Barat, Guyana, Madagaskar, Mauritius, dan Malaysia. Kambing ini mempunyai daya aklimatisasi lebih baik daripada kambing Saanen.


Di India barat tercatat produksi susu lebih dari 4,5 kg per hari pada laktasi kedua dan ketiga, tetapi di Malaysia dan Mauritius pengembangan kambing ini gagal, antara lain karena kelembaban yang tinggi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar